Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2019

CATATAN PERAYAAN SANTO YOSEF FREINADEMESTZ

Gambar
PAGUYUBAN Soverdia Paroki Santo Yoseph Denpasar sebagai komunitas awam yang menghayati semangat dan spiritualitas Santo Arnoldus Janssen (pendiri tiga kongregasi SVD, SSpS, SSpS AP) merayakan pesta salah seorang misionaris pertama yang diutus ke tanah Asia, tepatnya di negeri Tirai Bambu, yakni Santo Yosef Freinademetz, pada Selasa, 29 Januari 2019. Pada kesempatan yang berbahagia ini, Paroki Santo Petrus Monang-maning ditunjuk sebagai tempat penyelenggaraan perayaan puncak ini. Terdapat dua acara utama pada perayaan puncak tersebut, yakni misa syukur yang diikuti oleh seluruh imam dan bruder SVD serta Paguyuban Soverdia dan umat Paroki Santo Petrus Monang-maning, dilanjutkan dengan ramah tamah. Misa yang dipimpin oleh Rm. Yan Madia, SVD selaku Romo Rektor SVD Distrik Bali-Lombok dimulai pada pukul 18.00. Tidak kurang sembilan imam dan dua bruder SVD turut mendampingi Romo Rektor dalam misa syukur ini. Para imam tersebut antara lain Rm. Rius, SVD dan Rm. Wayan, SVD selaku pasto